Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

REVIEW UBUD FOOD FESTIVAL 2019

Ubud Food Festival, merupakan event kuliner tahunan yang terbesar di Bali. Tahun ini Ubud Food Festival mengambil tempat di Taman kuliner di Ubud tepatnya di samping Indus Restaurant Ubud yang letaknya hanya 5 menit dari Museum Blanco



Ubud Food Festival tahun ini di mulai dari tanggal 26-28 April 2019 dan bisa dinikmati dari pagi hari hingga malam hari dengan berbagai pilihan aktivitas seru. Untuk masuk ke Ubud Food Festival ini pengunjung tidak dikenakan biaya, namun untuk beberapa kelas spesial pengunjung harus membeli tiket kelas tambahan. Namun untuk kelas gratis disini juga tersedia seperti demo memasak, food though, hingga memikmati puluhan tenan makanan yang bervariasi. 

Baca juga : Pesona Nusa Dua Fiesta 2019



Disini saya mengikuti hari ke 2 di Ubud Food Festival, tempat Ubud Food Festival ini cukup besar hingga ke bawah. Pertama kali kali masuk, kita akan langsung di sambut stand sponsor disini juga terdapat food demo waktu kita datang. Kita juga bisa mencicipi berbagai macam tester makanan yang berkeliling. Oh iya ada juga stand dari Ngurah Rai airport disini kita bisa mencoba permainan seru dengan berbagai macam hadiah loh. 


Turun ke bawah sedikit berjejer banyak stand makanan seperti bread basket, laota, bakso boejangan, casa luna, dan lainnya. Oh iya selain cash, disini menerima pembayaran OVO dengan cashback 30%. 
Pastikan ketika datang untuk melihat jadwal acara terlebih dahulu di website mereka, screening film biasanya akan diputar saat malam hari.

BACA JUGA : 4 TEMPAT WISATA GRATIS DI UBUD DENGAN BERJALAN KAKI




Disini bersama teman kami mencoba sate maranggi, bakso beojangan dan breadbasket. Menurut saya yang paling oke dicoba adalah makanan dari bread basket dengan harga yang masuk akal dan porsi yang besar, hot dog saya beli dengan Rp 20.000 saja. kalian juga bisa membawa botol minum sendiri dan alat makan sendiri untuk mengurangi penggunakan plastik sekali pakai ya teman teman. 

Post a Comment for "REVIEW UBUD FOOD FESTIVAL 2019"